468x60 Ads

KOMPAS.com -Belum lagi Samsung Galaxy S7 resmi meluncur,smartphone high-endtersebut sudahnongoldi situs jual beli online Lazada Indonesia melalui sebuahlanding page.Laman tersebut agaknya memang disiapkan untuk menyambut kedatangan ponsel yang baruakan diluncurkan pada 21 Februari di Barcelona,Spanyol.Padalanding pageinisudah ada tombol “Beli Sekarang”, meski perangkat yang bersangkutan tentu belum bisa diperoleh.Lazada turut memberi “bocoran” spesifikasi yang secara garis besar sejalan dengan rumor-rumor yang beredar di internet sejauh ini.Disebutkan bahwa Galaxy S7 bakal memiliki layar 5,1 inci dengan resolusi 4K. Jeroannya mencakup prosesor Qualcomm Snapdragon 820/ Samsung Exynos 8 Octa 8890, RAM 6 GB, serta pilihan internal storage 32/ 64/ 128 GB.Lazada IndonesiaTulisan soal spesifikasi Galaxy S7 yang ditampilkan di landing page Lazada Indonesia“Smartphoneini juga hadir dengan besar RAM 6 Gb dan juga prosesor Octa Core 3 GHz yang pastinya membuat Anda lebih leluasa dan cepatdi saat membuka banyak aplikasi,” tulis Lazada Indonesia dalamlanding pageGalaxy S7.Disebutkan pula bahwa Galaxy S7 akan dibekali kamera dengan teknologi Britecell yang diklaim mampu menghasilkan tangkapan gambar lebih berkualitas dibanding teknologi Isocell sebelumnya.Soal sistem operasi, Lazada mengatakan GalaxyS7 bakal menjalankan OS Android Marshmallow.Belum diketahui apakah deretan spesifikasi yang “dibocorkan” oleh Lazada ini memang benar atau tidak. Samsung sendiri baru akan mengumumkan Galaxy S7 secara resmi pada ajang MWC 2016 di Spanyol, menjelang akhir bulan Februari.

0 komentar:

Posting Komentar